4 Cara Upload Soundboard di Discord
SerbaGratis95.site – Sebagai platform komunikasi populer untuk komunitas gamer dan pengguna internet lainnya Discord menghadirkan beragam fitur baru dan menarik minta para pengguna setianya.
Salah satu fitur terbaru yang menarik perhatian para pengguna Discord adalah Soundboard, dimana fitur ini memungkinkan pengguna memainkan efek audio di dalam sebuah obrolan suara.
Beberapa pengguna mungkin masih awam dengan fitur Soundboard Discord ini, bahkan ada yang tidak tahu bagaimana cara melakukan upload atau unggah Soundboard saat melakukan obrolan.
Nah, dibawah ini kami akan memberikan informasi tentang cara upload soundboard di Discord dengan mudah. Bagi pengguna Discord yang penasaran dengan hal ini, silakan cek informasi lengkapnya dibawah!
Cara Upload Soundboard di Discord
Sebelum ke topik pembahasan, yakni panduan upload Soundboard Discord. Pastikan bahwa Anda berperan sebagai admin atau pemilik server untuk bisa menggunakan layanan ini. sebab, tanpa peran tersebut Anda tidak bisa menggunakan fitur Soundboard ini.
Untuk lebih jelasnya, silakan simak panduan dibawah ini sampai selesai.
1. Buka Aplikasi Discord dan Masuk ke Server
Pertama-tama, buka aplikasi Discord di perangkat Anda, lalu masuk ke server yang ingin Anda gunakan untuk mengunggah Soundboard. Silakan masuk ke bagian Obrolan.
Pada bagian Obrolan akan muncul beberapa ikon, seperti: Mikrofon, Headseat, dan juga Pengaturan. Pada ikon Headseat, pastikan bertuliskan “Deafen”, Jangan sampai “Undeafen”.
Diatas, ikon tersebut akan muncul ikon “Soundboard” dengan tulisan Open Soundboard.
2. Buka Fitur Soundboard
Setelah klik Open Soundboard, maka kamu akan masuk ke menu Soundboard. Di dalam menu “Discord Sound”, Anda akan melihat berbagai suara yang tersedia. Misalnya, ada suara tepuk tangan atau musik. Untuk memainkan suara tersebut, cukup klik pada kotak suara yang ingin Anda mainkan.
3. Mengunggah Suara Kustom
Selain memainkan suara bawaan, pengguna Dicord juga dapat mengunggah suara kustom ke Soundboard. Namun, ini hanya bisa dilakukan jika Anda adalah admin atau pemilik server.
Untuk mengunggah suara kustom, silakan klik pada opsi “Add Sound” di Soundboard.
Kemudian, akan muncul menu “Upload Sound” dengan format file, sound nama, dan releate emoji, dan juga sound volume.
- Pada opsi Format file, silakan cari file suara yang ingin diunggah dari perangkat (Pastikan file tersebut dalam format MP3 atau format musik lainnya yang didukung). Maksimal durasi audio 5 detik.
- Selanjutnya, pada sound nama, berikan nama di file sound yang akan dibuat.
- Pada bagian releate emoji. Silakan pasang emoji sesuka hati.
- Terakhir, Anda dapat mengatur volume suara untuk memastikan suara yang diputar sesuai dengan keinginan pada opsi sound volume.
Setelah semua pengaturan selesai, klik "Upload" dan tunggu hingga suara berhasil diunggah ke Soundboard. Anda akan melihat suara tersebut muncul di daftar Soundboard.
4. Menggunakan Soundboard
Setelah suara berhasil diunggah, pengguna dapat mengakses Soundboard kapan saja dengan membuka Soundboard dan memilih suara yang ingin dimainkan. Mainkan suara tersebut untuk berinteraksi dengan anggota server atau teman-teman Anda.
Perlu diingat setiap server Discord hanya mampu mengunggah hingga 8 Soundboard saja. Jadi, pastikan untuk membuat atau memilih suara dengan bijak sesuai dengan kebutuhan server pengguna.
Jika ingin mencoba sound kustom yang sudah dibuat, silakan masuk ke Server > Obrolan > Open Soundboard > Pilih Soundboard yang sudah dibuat sebelumnya. Selesai
Demikianlah informasi yang dapat kami bagikan terkait dengan cara upload Soundboard di Discord. Kamu bisa menggunakan Soundboard bawaan atau kustom untuk dikirimkan ke teman obrolan sebagai prank atau hal yang lainya.
Dengan Soundboard di Discord, pengguna dapat menambahkan sentuhan kreatif dan hiburan ke dalam obrolan suara dengan teman-teman. Gunakan fitur ini dengan bijak dan bersenang-senanglah dalam menghubungkan dengan komunitas Discord.
Posting Komentar
Komentar dengan menyertakan atau promosi produk tertentu akan Kami hapus. Sebab, blog ini bukan tempat untuk mempromosikan barang yang Kamu jual. Salam santun Blogger Indonesia