Cara Mengirimkan Foto di WhatsApp 100+ Sekaligus

Daftar Isi

SerbaGratis95.site – Ketika seseorang ingin mengirimkan foto dalam jumlah banyak di WhatsApp, aplikasi ini membatasi hal tersebut, dengan hanya bisa mengirimkan maksimal 100 foto sekaligus dalam waktu bersamaan. 

Jika pengguna mengirim gambar atau foto melebihi 100, maka aplikasi WhatsApp akan menolak pengiriman dan mengirim keterangan bahwa jumlah foto tidak boleh melebihi 100 dalam waktu bersamaan.

Akan tetapi, ada cara yang sangat mudah untuk mengirimkan foto atau gambar lebih dari 100 sekaligus di aplikasi WhatsApp. Bagaimana caranya min? berikut adalah langkah-langkah melakukan pengiriman dengan jumlah banyak di wa.

Cara Mengirimkan Foto di WhatsApp 100+ Sekaligus

Untuk mengirim lebih dari 100 foto di aplikasi WhastApp, pengguna memerlukan bantuan pihak ketiga untuk merealisasikanya. Dalam hal ini kita akan menggunakan bantuan aplikasi File Manager Plus.

File Manager Plus app merupakan aplikasi file penyimpanan yang memungkinkan seseorang dapat menyimpan file gambar, video, musik atau yang lainya dengan mudah dan praktis. Jadi, memudahkan pengguna dalam hal penyimpanan file.

Selain itu, bagi pengguna perangkat mobile berbasis OS atau Android, aplikasi File Manager Plus juga tersedia di Google Play Store. Kamu tinggal download aplikasinya langsung atau lewat link berikut ini:

Link Download apps File Manager Plus: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.alphainventor.filemanager&hl=id&gl=US

Setelah download dan install aplikasi File Manager Plus, kamu bisa mengkuti panduan berikut ini:

  • Pertama, kumpulkan semua foto yang ingin dikirimkan dalam satu folder. Misalnya, simpan semua foto di dalam folder dengan nama "SerbaGratis95" yang berisi 1500 foto.
  • Tekan dan tahan salah satu foto, kemudian klik ikon “segi empat” di bagian atas. Maka semua foto dalam folder tersebut akan ditandai.
  • Klik ikon “Titik Tiga” yang ada dibagian bawah, lalu pilih “Kompresikan”. Biarkan nama file tetap sama, misalnya “SerbaGratis95”, dan klik “Oke”.
  • Tunggu hingga proses kompresi selesai 100%. Total ukuran file akan ditampilkan, misalnya 1,2 GB. Setelah itu, hasil kompresi akan muncul sebagai file ZIP.
  • Geser ke bagian bawah untuk melihat hasil kompresinya. Contoh nama file: SerbaGratis95.zip
  • Tekan dan tahan file ZIP tersebut, lalu pilih ikon Titik Tiga dan pilih “Bagikan”. Pilih aplikasi WhatsApp sebagai tujuan pengiriman.
  • Kirim file ZIP tersebut kepada teman atau grup WhatsApp yang dituju.
  • Tunggu proses pengiriman file di kirim secara sempurna.

Note: Untuk membuka file, penerima file ZIP harus perlu menginstal aplikasi “File Manager Plus”.

  • Selesai. file gambar 100+ berhasil dikirim drai aplikasi WhastApp.

Untuk si peneriman, setelah file berhasil di kirim. Silakan buka file berformast ZIP tersebut. File hanya bisa dibuka kalau Anda menggunakan aplikasi yang sama, yakni File Manager Plus.

Setelah memilih aplikasi File Manager Plus untuk membuka file zip tersebut. Pilih ikon panah di atas untuk menyimpannya, lalu selanjutnya pilih “penyimpanan utama”.

Buat folder penyimpanan baru, misalnya dengan nama "SG". Setelah itu, pilih "Oke" dan pilih "Ekstraksi ke sini". Tunggu hingga semua foto berhasil disimpan.

Sekarang, semua foto yang berjumlah 1500 telah berhasil dikirimkan sekaligus melalui WhatsApp secara sempuran. Hal tersebut juga menandakan keberhasilan Anda mengirim file foto tersebut.

Itulah cara mengirimkan foto di WhatsApp lebih dari 100 foto sekaligus. Semoga penjelasan ini tidak membingungkan dan mudah untuk Anda terima. Sekian dan semoga apa yang kami sampaikan bermanfaat.

Cak Nun
Cak Nun Seorang bloger muda yang hanya memikirkan kata "berusaha, berdoa dan pasrah" tak lupa akan syukur atas apa yang di berikan.

Posting Komentar