Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

7 Cara Pembayaran Atome di Alfamart dan Alfamidi

SerbaGratis95.site – Ketika sudah berhasil mendapatkan limit dan menggunakan aplikasi Atome PayLater sebagai metode pembayaran, hal yang dilakukan pengguna selanjutnya adalah membayar produk yang dibeli.

Tak sedikit pengguna Atome terutama pengguna baru, banyak yang tidak tahu bagaimana cara bayar tagihan di Atome. Mungkin karena masih awam dan baru pertama kali menggunakan Atome Kredit sehingga kebingungan dalam proses pembayaran.

Nah, dibawah ini kami akan memberikan informasi tentang bagaimana cara melakukan pembayaran Atome di Alfamart atau Alfamidi. Silakan simak dengan seksama agar tidak salah dalam penerapan. Baca Juga: Cara Melihat Limit Atome Kredit

Syarat dan Ketentuan Bayar Tagihan Atome

Sebelum bayar tagihan di Atome lewat Alfamart atau Alfamidi dilakukan, sebaiknya sebagai peminjam Anda menyiapkan berbagai macam hal sebelum proses pembayaran tagihan dimulai.

Adapun hal yang perlu Anda persiapkan sebelum melakukan pembayaran tagihan Atome cicilan adalah ‘Kode Pembayaran’ yang akan digunakan untuk transaksi. Kode ini bisa dikatakan sebagai jembatan dalam melakukan transaksi pembayaran di Alfamart atau Indomaret.

Kode pembayaran Atome bisa didapat lewat aplikasi Atome yang sudah didownload dan install pada perangkat mobile Android atau iPhone yang Anda terapkan. Berikut adalah cara mendapatkan kode pembayaran tagihan Atome:

  • Pertama, masuk ke aplikasi Atome.
  • Klik menu Tagihan
  • Klik tulisan Bayar Sekarang
  • Klik tulisan Bayar Sekarang lagi
  • Pada menu metode pembayaran akan ada pilihan ‘nomor akun virtual’ dan ‘kode pembayaran’, karena fokus ada pada pembayaran Alfamart atau Alfamidi, silakan klik Kode Pembayaran.
  • Terakhir, klik Dapatkan Kode Pembayaran untuk memunculkan deretan nomor Kode Pembayaran. 

Note: Kode pembayaran biasanya terdiri dari angka 16 digit yang disusun secara acak. Kode tersebut hanya berlaku selama 6 jam saja.

Cara Pembayaran Atome di Alfamart dan Alfamidi

Setelah berhasil mendapatkan kode pembayaran, selanjutnya adalah melakukan bayar tagihan di Alfamart atau Indomaret. 

Disini kami tidak akan memberikan langkah-langkah pembayaran di kedua waralaba tersebut, tapi hanya Alfamart saja. Sebab, panduan bayar tagihan aplikasi Atome pada kedua hampir sama.
Berikut adalah panduan lengkapnya!

  1. Siapkan kode pembayaran tagihan Atome
  2. Pergi ke minimarket Alfamart terdekat.
  3. Kunjungi kasir Alfamart, lalu utarakan niat untuk bayar kredit pintar via DOKU Payment.
  4. Jangan lupa kasih lihat nomor pembayaranya.
  5. Bayarkan sejumlah uang sesuai besaran yang dikatakan petugas kasir.
  6. Tunggu proses pembayaran dilakukan. Jika berhasil maka status tagihan akan berubah.
  7. Selesai

Demikianlah informasi yang dapat kami bagikan terkait dengan cara bayar tagihan Atome di Alfamart dan Alfamidi. Semoga sedikit apa yang kami bagikan bermanfaat untuk orang-orang yang mencari tutorial ini.

Baca Juga: Atome Bisa Dipakai Dimana Saja? Ini Merchetnya

Bagi Anda yang suka menggunakan metode pembayaran Indomaret dan ingin tahu cara bayar cicilan lewat minimarket ini, kami mohon maaf karena tidak bisa mewujudkannya. Sebab Atome cicilan belum menyediakan metode pembayaran lewat Indomaret.

Pastikan bahwa Anda sudah memiliki kode pembayaran sebelum pergi ke Alfamart terdekat. Selain itu pastikan pula kamu membayarnya ketika kode tersebut masih aktif, yakni 6 jam setelah proses konfirmasi kode. Sekian dan semoga bermanfaat.

Cak Nun
Cak Nun Seorang bloger muda yang hanya memikirkan kata "berusaha, berdoa dan pasrah" tak lupa akan syukur atas apa yang di berikan.

Posting Komentar untuk "7 Cara Pembayaran Atome di Alfamart dan Alfamidi"