Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Cara Kembalikan HP ke Pengaturan Pabrik, Oppo A3s

SerbaGratis95.site – Hp Oppo a3s adalah salah satu perangkat selular yang cukup banyak diminati konsumen gawai tanah air. Dibawa dengan spesifikasi baik, hp ini di banderol dengan harga yang merakyat sekitar 1-2 juta saja.

Terdapat 2 pilihan RAM dan penyimpanan dari seri a3s ini, yakni 2/16GB atau 3/32GB. Dengan opsi warna Red and Dark Purle sebagai pilihan untuk Anda yang tertarik dengan ponsel asal Tiongkok ini.

Berbagai kelebihan yang ditawarkan Hp ini kadang membuat orang kalap dan tidak mengetahui bagaimana cara kembali ke setelan pabrik oppo a3s ini. Disadari, metode ini cukup bermanfaat untuk digunakan, sebagai langkah efektif untuk membuat Oppo jadi ringan kembali.

Selain itu, mengembalikan Hp Oppo ke pengaturan pabrik juga perlu Anda lakukan jika ingin menjual a3s ini. Tujuanya, untuk mengamankan data-data pribadi agar tidak di akses calon pengguna baru Hp tersebut.

Baca Juga: Cara Mengaktifkan Dark Mode HP Oppo A3s

Cara Kembali Ke Pengaturan Pabrik Oppo A3s

Bagi Anda yang ingin melakukan cara kembali ke mode pabrik atau orang biasa kenal dengan reset Hp. Silakan ikuti langkah-langkah di bawah ini agar proses reset Hp Oppo A3s dapat dilakukan dengan lancar.

  • Buka Hp Oppo-mu, lalu masuk ke menu Setting\Pengaturan.
  • Kemudian, Masuk ke menu Pengaturan Tambahan.
  • Silakan scroll ke bawah hingga menemukan tulisan “Reset ke Data Pabrik”.
  • Selanjutnya, ketuk Cadangkan & Pulihkan jikalau Anda ingin mencadangkan data pribadi seperti kontak, akun email, dan lain sebagainya.
  • Jika Anda yakin untuk membuat Hp Oppo a3s-mu ke ke pengaturan pabrik  silakan tekan “Reset ke Data Pabrik”.
  • Akan ada pemberitahuan terkait dengan proses reset Oppo A3s ini, serta pilihan untuk menghapus semua data atau tidak. Jika ingin menghapusnya, silakan ketuk Hapus Isi dan Pengaturan.
  • Biasanya pengguna disuruh untuk memasukkan sandi/password. Lakukan jika diminta.
  • Terakhir, ketuk Hapus Data. Pada tahap ini Hp akan melakukan reset ulang dan kembali ke pengaturan pabrik.

Sesudah Anda mengikuti langkah-langkah di atas dengan benar, maka Hp akan hidup kembali dengan tampilan yang sama seperti baru.

Metode Hard Reset (Recovery Mode)

Sebenarnya cara kedua ini tidak kami anjurkan bagi Hp oppo yang memang pada dasarnya tidak terjadi apa-apa atau bisa di bilang sehat. Hanya saja, kalau terjadi masalah di Hp Oppo A3s-mu seperti error atau bootlop mungkin hal tersebut bisa dipertimbangkan.

Bagi pengguna yang ingin mengembalikan ke pengaturan pabrik Oppo a3s menggunakan metode ini. Berikut merupakan hal-hal yang kamu perlu lakukan agar proses hard reset berjalan dengan lancar.

  • Silakan matikan Oppo A3s-mu. Lalu hidupkan kembali dengan menekan tombol kombinasi Power + Volume Down secara bersamaan. (tahan sampai muncul tampilan ColorOS Recorvery)
  • Selanjutnya, ketuk opsi Wipe Data 2x.
  • Akan muncul tampilan pop up yang menunjukkan tampilan data-data tersebut. Ketuk OK untuk melanjutkan.
  • Silakan tunggu proses wiping berjalan.
  • Pada tampilan Recovery, tekan Reboot\OK.

Baca Juga: Cara Mengubah Bahasa di Hp Oppo A3s

Setelah semua ketentuan di atas sudah Anda lakukan, Hp Oppo A3s  akan kembali pengaturan pabrik.
Demikianlah informasi yang bisa kami berikan terkait dengan cara kembali ke pengaturan pabrik hp Oppo a3s baik melalui menu pengaturan Hp maupun hard reset (recovery mode). Sekian dan semoga bermanfaat.

Cak Nun
Cak Nun Seorang bloger muda yang hanya memikirkan kata "berusaha, berdoa dan pasrah" tak lupa akan syukur atas apa yang di berikan.

Posting Komentar untuk "Cara Kembalikan HP ke Pengaturan Pabrik, Oppo A3s"