Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

10 Cara Menggunakan Aplikasi SeTracker di Android

SerbaGratis95.site – Apakah anda sedang mencari cara menggunakan SeTracker apk? Ingin mengetahui bagaimana cara memakainya? Kalau iya, Anda berada di web yang tepat. Karena dalam artikel ini kami akan membahas hal tersebut.

Apk SeTracker adalah salah satu aplikasi yang berfungsi alat pelacak lokasi seseorang. Dimana, kita perlu menggunakan smartwatch sebagai media untuk mengetahui tempat seseorang itu berada. 

Aplikasi yang cukup berguna bagi para orang tua yang ingin memantau kepergian anak. Jadi, mereka tak perlu kerepotan jikalau ingin mengetahui lokasi atau tempat mereka nongkrong, atau bermain tanpa sepengetahuanya. 

Perlu Anda ketahui, SeTracker apak bukan berpatokan pada global positioning system (GPS) melainkan pada location based service (LBS), yang mana penggunaan perangkat ini bergantung pada operator selular yang di pakai.

Jadi, jangan heran kalau tiba-tiba lokasi tempat anak berada tidak diketahui oleh aplikasi tracker yang Anda gunakan. Karena, hal ini sangat bergantung pada kekuatan sinyal pada daerah tersebut.

Baca Juga: Cara Reset Jam Imoo Kw Lewat Aplikasi SeTracker

Cara Menggunakan Aplikasi SeTracker Dengan Mudah

Cara Menggunakan Aplikasi Setracker

Berikut adalah cara gunakan aplikasi SeTracker, yang bisa Anda download di Playstore. Kalau belum mempunyai aplikasinya, silakan download dan baca teks di bawah ini hingga selesai untuk mengetahui detail cara menggunakanya.

  • Interkom: Fitur catatan aplikasi dan kirim ke perangkat, rekaman perangkat dan kirim pesan.
  • Map: Fitur yang berfungsi sebagai penentuan posisi terakhir yang tampil di peta, dan mendapatkan posisi secara realtime.
  • Health: aplikasi yang dapat mencari gerakan pengguna smartwatch.
  • Footprint: Fitur aplikasi yang dapat melihat rute riwayat dan petunjuk peta.
  • Geofence: Fitur aplikasi yang berfungsi mengatur geofence (perbatasan virtual), Aplikasi bisa mendapatkan pesan ketika perangkat geofence sedang berjalan.
  • Message: Fitur notifikasi pesan baterai lemah, pesan sos dan lain sebagainya.
  • Alarm: Fitur untuk mengatur alarm perangkat.
  • Find Watch: Fitur aplikasi untuk mengirim perintah yang membuat perangkat akan berdering.
  • Rewards: Fitur aplikasi yang dapat mengirim hadiah ke perangkat, seperti redheart.
  • Settings: Fitur aplikasi SeTracker yang dapat mengatur nomor SOS, mode kerja, perintah shutdown dan lain sebagainya.

Hanya dengan memilih salah stau Menu yang kami sampaikan di atas, maka pengguna sudah menggunakan aplikasi SeTracker ini. Akan tetapi, perlu diingat bahwa jam imoo smartwatch yang dipasang pada anak atau seseorang dalam keadaan aktif. 

Karena, jika dalam keadaan mati maka kita ngga’ akan tahu lokasi orang tersebut sekarang. Oleh karena itu, silakan lakukan charging dulu sebelum alat tersebut dibawa saat bepergian ke luar rumah. Maka dengan begitu lokasi mereka dapat terpantau di peta.

Cara Menautkan Smartwatch ke Aplikasi Setracker

Bagi Anda yang masih awal dalam menggunakan aplikasi ini, Anda bisa ikuti tutorial di bawah ini untuk bisa menggunakan apk SeTracker ini.

  1. Pertama, silakan pasang kartu SIM yang Anda kehendaki (XL, Telkomsel, Indosat, 3, Smartfreen, terserah bebas, asal smartwatch mendukung kartu selular tersebut).
  2. Kalau sudah, selanjutnya aktifkan Jam Imoo.
  3. Setelah itu, silakan download dan install aplikasi SeTracker di HP Androidmu.
  4. Masuk, dan lakukan pendaftaran akun SeTracker. (jika belum punya)
  5. Selanjutnya, Scan BarCode yang terletak di belakang Jam Imoo menggunakan aplikasi SeTracker.
  6. Jika sudah selesai, tingal login saja. Maka, Anda sudah bisa mengatur jam imoo yang akan dipasang pada seseorang.

Note: Kalau proses pemindaian lewat barcode tidak bisa dilakukan. Silakan langsung pergi ke gerai penjualan smartwatch jam imoo terdekat untuk bisa dijelaskan cara menghubungkan kedua perangkat ini. 

Demikianlah informasi yang bisa kami sampaikan terkait dengan cara menggunakan apk SeTracker di Android ini. Semoga dengan hadirnya tips di atas dapat bermanfaat bagi orang-orang yang membutuhkan. Sekian dan Semoga bermanfaat.

Cak Nun
Cak Nun Seorang bloger muda yang hanya memikirkan kata "berusaha, berdoa dan pasrah" tak lupa akan syukur atas apa yang di berikan.

Posting Komentar untuk "10 Cara Menggunakan Aplikasi SeTracker di Android"