Inilah Spesifikasi PC untuk Microsoft Flight Simulator Terbaru
SerbaGratis95 – Ekspresi senang mungkin banyak di tunjukkan oleh para gamers setelah melihat apa yang mau diberikan Microsoft untuk proyek Flight Simulator terbarunya ini. Tak hanya memberikan janji menampakkan visualisasi game yang keren. Akan tetapi, juga menegaskan bahwa mereka benar-benar mewujudkan proyek Flight Simulator ini.

Lewat beragam cuplikan video yang mereka sebarkan, tim pengembang berupaya menyempurnakan game yang mereka kelola ini, termasuk munculnya beberapa elemen seperti gerak angin, cahaya hingga bentuk lokasi yang bisa kita lewati dan mempengaruhi aksi terbang para calon penggunanya.
Jika gamers sudah melihat beberapa cuplikasi video yang beredar, banyak sekali detail yang ditawarkan pada game Microsoft Flight Simulator ini. Hal ini menjadikan tantangan tersendiri untuk spesifikasi PC yang akan di tampilkan.
Apalagi jika berbicara tentang ragam detail yang memanjakan mata, termasuk kehadiran semua bandara di dunia, detail kota besar yang mengagumkan yang mungkin akan sahabat lewati nantinya.
Kerenya, dengan penggunaan cloud computing yang dipakai oleh pihak Microsoft agaknya semua itu bisa terjadi. Namun, hal ini membutuhkan kekuatan internet yang stabil. Semakin cepat kekuatan internet, maka semakin jelas pula detail kota atau view yang di lewati.
Kabar buruknya, dengan semua hal di atas, tak pelak spesifikasi tinggipun akan menggentayangi kebutuhan PC-mu.
Bagi gamers yang penasaran dengan spesifikasi PC untuk game Flight Simulator 2020 ini. Kami tim SerbaGratis95 akan memberikan informasi tentang spesifikasi untuk kebutuhan game ini. Untuk lebih jelasnya, silakan lihat tabel dibawah ini!
Spesifikasi PC untuk Microsoft Flight Simulator
Spek minimum PC yang dibutuhkan |
|
OS |
Windows 10 (Nov 19 Update – 1909) |
Processor |
Intel i5-4460 or Ryzen 3 1200 |
RAM |
8 GB |
VRAM |
2 GB |
Storage |
150 GB available space |
Graphics |
Nvidia GTX 770 or Radeon RX 570 |
Bandiwth |
5 Mbps |
Spek PC yang direkomendasikan |
|
OS |
Windows 10 (Nov 19 Update – 1909) |
Processor |
Intel i5-8400 or Ryzen 5 1500X |
RAM |
16 GB |
VRAM |
4 GB |
Storage |
150 GB available space |
Graphics |
Nvidia GTX 970 / Radeon RX 590 |
Bandwith |
Bandwith |
Spek PC Ideal |
|
OS |
Windows 10 (Nov 2019 Update – 1909) |
Processor |
Intel i7-9800X or Ryzen 7 Pro 2700X |
RAM |
NVIDIA RTX 2080 or Radeon VII |
VRAM |
32 GB |
Storage |
8 GB |
Graphics |
150 GB available space |
Bandwith |
50 Mbps |
Itulah spesifikasi pc untuk microsoft flight simulator. Game ini sudah bisa gamers beli di platfrom Steam dengan berbagai varian yang bisa gamers pilih. Bagaimana dengan PC-mu, sudah siapkah untuk menerima game ini? Kalau belum, silakan upgrade to maksimal. Salam
Posting Komentar untuk "Inilah Spesifikasi PC untuk Microsoft Flight Simulator Terbaru"
Terima kasih sudah berkunjung di blog sederhana ini, Berkomentarlah dengan baik dan tidak menaruh link aktif.
Komentar dengan menyertakan atau promosi produk tertentu akan Kami hapus. Sebab, blog ini bukan tempat untuk mempromosikan barang yang Kamu jual. Salam santun Blogger Indonesia