Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

10 Game Bomberman Terbaik di Android

SerbaGratis95 – Siapa sih yang gak tahu game ini, game manusia bom atau bomberman ini sangat terkenal pada awal 2000-an. Kita bisa meledakkan musuh dan naik ke level yang lebih tinggi untuk mencapai akhir game. Game ini sangat menarik karena efek bom yang bisa berlipat ganda. mantap kan.

Selain itu game ini juga termasuk saingan dari game super mario yang populer sebelumnya. Jadi gak salah kalau peminat game ini masih ada sampai sekarang. Begitu terkenalnya game ini, sampai-sampai para developer game membuat versi Androidnya lho. Nah, bagi sahabat yang rindu game ini, kami tim SerbaGratis95 akan memberikan rekomendasi game bomberman terbaik di Android. Yuk simak ulasan lengkapnya.

 

10 Game Bomberman terbaik di Android


 

1. Bomber Battle

Pertama ada game klasik yang dikembangkan oleh developer PvCMob Klasik, game ini sangat menarik untuk di mainkan, selain kontrol yang mudah, dan grafik yang sama seperti game nintendo pada umumnya, game ini juga mempunyai ukuran yang tak terlalu besar, yaitu kurang dari 13MB, untuk bisa menggunakan game ini.

Bomber Battle

Dalam game ini pengguna harus melenyapkan semua musuh yang datang, entah itu yang gerakanya lambat atau cepat, ada juga musuh yang dapat menembus tembok lho? Keren bukan. Di jamin sahabat gak akan nyesel deh, unduh aplikasi ini. Link 

 

2. Bomber Friends

Bomber Friends merupakan game bomberman terbaik yang kami sarankan untuk sahabat mainkan. game ini bisa kalian mainkan secara online maupun offline, dengan mode online sahabat bisa mengundang teman untuk bermain bersama, dan saling menge-bom satu sama lain. Keren kan?

Bomber Friends

Karakter dalam game ini juga lumayan banyak, ada sekitar 10 karakter yang bisa sahabat pilih untuk menjadi avatar dalam game. Selain itu, terdapat sekitar 300 level yang sudah menanti sahabat dengan musuh yang semakin cerdik di setiap levelnya. Terdapat 6 pulau sebagai arena untuk memulai pertempuran, asyik bukan? Link 

 

3. Clasic bomberman

Seperti game yang pertama yaitu Bomber Battle, game ini juga mempunyai tema yang klasik untuk game bomberman. Grafik yang meniru nintendo dengan kualitas yang di perbaiki membuat game ini terasa nyata untuk di mainkan. Selain itu developer game Skysoftvn mendesain game ini dengan kontrol yang mudah di kendalikan.

Clasic bomberman

Di bantu dengan fitur item dan monster yang tak di ubah menambah nostalgia pada game ini. Dalam game Clasic bomberman musuh yang paling susah untuk di kalahkan adalah the bosses, atur lah strategi untuk mengalahkan monster tersebut dan jadilah yang terbaik dari game ini. Link

 

4. Bomber Adventure

Selanjutnya ada game Bomber Adventure, game ynag dikembangkan oleh pham khan chi ini sangat nyaman untuk kita lihat, selain desain game yang menawan, game ini juga di lengkapi efek bom yang berbeda beda, ada yang keatas dan ada juga yang seperti tanda “+”.

Bomber Adventure

Sahabat juga bisa membeli item dan menggandakan bom yang kalian punya, agar daya ledakanya cukup jauh untuk menyerang target yang sedang kita incar.carilah emas sebanyak mungkin untuk membeli berbagai perlengkapan untuk memulai peperangan, janga lupa untuk membeli item perlengkapan, karena hal itu dapat di gunakan orang lain untuk menyerang avatar sahabat. Link  

 

5. Boms Squad

Nah, kalau sebelumnya arena dalam game hanya berpusat kotak saja, sekarang ada game dengan arena yang bisa berganti-ganti, namun tetap di batasi pergerakanya oleh penghalang yang di letakkan di arena. Game ini, bisa kalian mainkan bersama teman-teman, dengan catatan kita perlu koneksi data untuk mengundangnya ikut bermain. 

Game Bomberman Boms Squad

Kita juga perlu mengambil bendera untuk menandai wilayah kita, jadi kita bisa aman jika sudah masuk dalam wilayah tersebut. Boms Squad di dukung 8 orang pengguna dalam satu pertarungan, pemenang akan mendapatkan koin untuk di tukarkan dengan item yang ada dalam game ini. Cukup mengasikkan untuk mengisi waktu yang kosong. Link  

 

6. Bomb Man

Sama seperti game Bomber Battle dan Clasic bomberman, game Bomb Man mengusung tema klasik dari game pertempuran bom. Banyak item untuk meningkatkan bom sahabat, serta item waktu, tembus tembok, dan item-item menarik lainya.

Game Bomberman Bomb Man

Game dengan tema arcade ini memang menarik untuk di mainkan karena game ini menggunakan kontrol yang mudah halus dan mempunyai banyak level di dalamnya, bahkan sudah ada 50 lebih level yang menanti sahabat jika kalian unduh aplikasi ini. Link 

 

7. Bomber Legend

Di nomor 7 ada game dengan grafik yang sangat berbeda dengan game bomberman biasa, game ini mempunyai banyak karakter seperti game mobile legend. Dengan bentuk yang unik dan menggemaskan di sertai atraksi yang cukup nyaman untuk di lihat, membuat game ini sangat di minati orang. bomber legend sudah di unduh 100 ribu orang lebih sampai saat ini.  Mantap kan?

Bomber Legend

Seperti game bomberman biasa kita perlu meletakkan bom secara strategis dan mengalahkan monster yang berlalu lalang di arena. Kuatkan bom kalian dengan menggunakan item yang datang saat pertempuran di mulai, kalahkan bos besar dan jadilah yang terbaik dari game ini. Link 

 

8. Bomber Hero

Ingin memainkan game yang sama persis dengan game bomberman di imbangi dengan efek bom yang menggelegar. Mungkin game ini cocok untuk sahabat mainkan. Game yang di kembangkan oleh Giant Inc Studio ini memang keren untuk di mainkan.

 Bomber Hero

Pasalnya, efek bom, efek item dan karakter yang lucu membuat game ini baik untuk kita konsumsi. bukan soal makanan ya. Selain itu, kontrol dalam game ini tidak lah susah-susah amat, pokoknya bagi kalian yang gak unduh aplikasi ini, kalian bakal nyesel deh. Link 

 

9. Bomberman – BomSquad Bomber Friends Tank Hero BNB M

Sama seperti game manusia bom lain, game ini juga menyediakan permainan pertarungan bom antar player. Dengan latar belakang yang bisa di ubah-ubah sesuai dengan keinginan sahabat. Ada sekitar 2 model arena untuk memulai suatu pertempuran. Dengan di imbangi penghalang tembok disetip lajunya.

Bomberman – BomSquad Bomber Friends Tank Hero BNB M

Dalam game ini kalian bisa membeli baju, upgrade informasi sistem keamanan, melawan bos pada level akhir, dan memainkan game seperti orang dulu memainkanya. Mantap bukan? Kalian juga bisa menggunakan avatar lain lho, untuk kalian gunakan pada saat pertempuran awal pemakaian. Link 

 

10. Bomber Battle - Bomberman 2019

Terakhir ada game yang di kembangkan oleh developer galaxy shoteer, Bomber Battle adalah salah satu game adventure yang sangat kami rekomendasikan untuk sahabat gunakan. Selain itu efek dan item juga sudah berbeda dengan game bomberman di atas.

Bomber Battle - Bomberman 2019

Kalian bisa menggunakan multimedia, untuk mengundang teman untuk bermain bersama. Selain itu, sahabat bisa menghancurkan musuh-musuh pada saat kita main sendiri untuk mendapatkan nilai yang tinggi, pokoknya sahabat di jamin puas deh dengan performa game bomberman yang satu ini. Link 


Nah itulah 10 Game Bomberman Terbaik di Android, gimana? Ingin mencoba salah satu game tersebut. Pasti iya kan. Nah, yuk pilih salah satu game terbaik di atas dan gunakan bomnya untuk meledakkan teman atau musuh yang mendekat. Bagaimana, masih gak ingin main game legendaris ini?
Cak Nun
Cak Nun Seorang bloger muda yang hanya memikirkan kata "berusaha, berdoa dan pasrah" tak lupa akan syukur atas apa yang di berikan.

Posting Komentar untuk "10 Game Bomberman Terbaik di Android"